animasi beregerak naruto

PARE / PARIA DAN KHASIATNYA



Tadi pagi ketika ada seorang supplier sayuran membawa buah / sayur PARE ( Paria ) yang dipesan oleh salahsatu chef untuk pelengkap menu Siomay Bandung,saya jadi teringat akan tanah kelahiran sendiri,dulu selagi Ibu saya masih ada ( sekarang sudah Almarhumah ) dengan  tanganya yang sangat terampil mampu menyulap tanah kosong di belakang rumah menjadi subuah taman yang hijau dan
indah,malah ada yang bilang bahwa kebun tersebut adalah “APOTIK HIDUP”bisa jadi begitu karena berbagai macam tanaman obat ada disana.

Diantara tanaman-tanaman tersebut ada salahsatu buah/sayuran yang paling saya benci yaitu PARE ( PARIA ) selain bentuknya yang agak  aneh,rasanya yang amat pahit,mengalahkan pahitnya Sambiloto (Andrographis paniculata ),sampai muntah saya dibuatnya,heemmhh.....Tapi itu semua kejadianya dulu ( dulu banget ) saya masih sekolah SMP.

Sekarang yang namanya buah PARE ( PARIA ) menjadi salahsatu sayuran yang sangat saya sukai,karena selain rasanya yang khas khasiatnyapun sangat banyak sekali bahkan bisa mengobati berbagai macam penyakit,seperti : Diabetes,Batuk,Menurunkan panas,Membasmi cacing keremi,Bisul,bahkan bisa mencegah penuaan dini.

Pare / Paria ( Momordica charantia ) adalah salah satu sayuran yang tumbuh merambat dan sulurnya berbentuk sepiral,daunya berbentukmenyerupai jari tangan dan berbunga kuning,batangnya berbulu agak kasar serta bintik-bintik,tanaman ini sangat cocok di tanam di daerah panas seperti di Asia,Afrika Timur,Amerika Selatan bahkan di Kepulauan Karibia.

Jenis-jenis Pare yang sangat dikenal oleh masyarakat kita diantaranya adalah:Pare kodok,bentuknya lojong agak bulat pendek,warna kulitnya hijau gelap,rasanya sangat pahit,ada lagi Pare Gajih bentuknya bulat panjang warnanya hijau muda rasanya tidak terlalu pahit,adalagi Pare hutan ,bentuknya bulat kecil memanjang ,rasanya sangat pahit.

Dibalik rasanya yang pahit,ternya yang namanya pare menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan tubuh manusia,kandungan yang tersimpan didalamnya seperti:Albiminoid, karbohidrat dan zat warna. Daunnya mengandung zat pahit, minyak lemak, asam dammar, protein, besi, kalsium, fosfor, vitamin A, B1 dan C yang terkandung dalam, berfungsi untuk menjaga kecantikan kulit. Yaitu menjaga kerusakan kulit yang diakibatkan oleh sengatan ultra violet. Ini berarti pare dapat mencegah munculnya noda hitam dan kerutan pada wajah. Sementara akarnya mengandung asam momordial dan asam aleonolat. sedangkan bijinya mengandung saponin, alkaloid, triterprenoid, dan asam momordial.

Untuk anda khususnya orang Jawa Barat mungkin sudah tidak asing lagi dengan yang namanya PARE/PARIA,contohnya kalau di Bandung buah ini dijadikan bahan campuran untuk Siomay,ada juga yang dimasak tumis dengan ikan asin,( oseng-oseng ) bahkan ada juga yang hanya direbus lalu dijadikan lalapan.( coel sambel )

Dibawah ini saya akan berbagi resep sederhana ( sangat sederhana ) untuk membuat olahan PARE/PARIA yaitu “Tumis Pare Ikan Asin” caranya sangat mudah sekali ,silahkan di copas kemudian dipraktekan di rumah masing-masing hehehe,,,,

Bahanya:


  • 1 buah Pare ukuran sedang, ( potong dan buang bijinya )
  • 100 gr Ikan asin ( potong kecil-kecil )
  • 50 gr Bawang merah ( iris tipis )
  • 25 gr Bawang putih  ( iris tipis-tipis )
  • 1 buah tomat merah ( iris kecil sperti dadu )
  • 1 sdm Mentega ( untuk menumis )
  • Garam,gula pasir,dan penyedap rasa ( secukupnya )

Caranya :

Panaskan 1 ltr air bubuhi garam,setelah mendidih masukan PARE yang sudah dibersihkan dari bijinya tadi,setengah matang kemudian angkat.gunanya untuk mengurangi rasa pahit yang terkandung didalamnya,kemudian potong kecil-kecil atau sesuai selera anda masing-masing.

Panaskan mentega kemudian tumis bumbu diatas tadi sampai harum,tambahkan sedikit air,masukan ,garam gula dan penyedap rasa,kemudian masukan PARE/PARIA aduk-aduk,setelah semua dirasa cukup dan yang terahir masukan ikan asin yang sudah digoreng tadi aduk lagi,kemudian angkat,lalu sajikan dipiring saji yang sebelumnya sudah anda siapkan.

Dan sekarang jadilah yang namanya “ Tumis Pare Ikan Asin “ rasa pahitnya akan hilang karena akan dinetralisir oleh buah tomat merah tadi,demikian semoga bermanfaat untuk anda semua,kurang dan lebihnya saya mohon maaf dimana sya hanyalah manusia biasa yang tak luput dari kesalahan.

Terimakasih
Dede Thea

Previous
Next Post »